Langsung ke konten utama

Besar vs kecil

Notes from hospital

Sahabat...
jika kita tidak disibukkan dengan hal2 besar, maka kita akan disibukkan dengan hal2 kecil

Jika pikiran kita tidak dipenuhi oleh sesuatu yang besar, maka pikiran kita akan dipenuhi oleh hal2 yang kecil.

Mengurusi hal2 yang kecil akan membuat kita kehilangan perspektif terhadap hal yang besar.

Dalam kehidupan sehari-hari, Kita sering melihat bahwa Banyak sekali orang yang disibukkan oleh hal yang kecil dan menghabiskan energi utk mengurusnya, sementara mereka lupa akan misi hidup mereka yg sesungguhnya (beribadah & mjd khalifah di muka bumi)

* Bekerja keras karena ingin naik pangkat dan mendapat bonus, ini hal kecil!!
Mengoptimalkan segala potensi ketika bekerja dengan tujuan ibadah dan bisa memberikan kontribusi utk kebaikan byk orang, ini baru sesuatu yang besar!!!

* pusing karena kelakuan anak2, ini hal kecil!!
Berpikir bagaimana agar anak bisa mjd anak sholeh, berkembang potensinya sehingga mjd pewaris peradaban yang tangguh, ini baru sesuatu yang besar!!!

*pusing karena tagihan / cicilan belum dibayar, ini hal kecil!!!
Berpikir bagaimana saya bisa memiliki penghasilan lebih agar bisa diinfakkan utk kemaslahatan, ini baru sesuatu yang besar!!!

* Dipusingkan karena pekerjaan yang menumpuk dan tugas belum selesai, ini hal kecil!!!
Resah dengan kondisi yg tidak baik di masyarakat, dan berpikir keras bagaimana saya bisa berkontribusi utk memperbaikinya, ini baru sesuatu yang besar!!!

*berpikir utk kebaikan diri sendiri dan bertindak dgn orientasi dunia, ini hal kecil!!!
Berpikir utk kebaikan banyak orang dan bertindak dgn orientasi akhirat, ini baru hal besar!!!

Sahabat...
Berpikir dan melakukan sesuatu yang besar ataupun yang kecil sama2 menghabiskan waktu dan energi...
Kalau bisa melakukan sesuatu yang besar, kenapa harus yg kecil?

Nb: bukan berarti tdk boleh melakukan hal yg kecil, tapi alangkah lebih baik jika porsi melakukan yang besar jauh kebih banyak

Febriya Fajr
@motivadrenalin

Komentar

Postingan populer dari blog ini